Di tahun 2023, fokus bidang inovasi yang dikerjakan oleh mahasiswa AII adalah di bidang transportasi, meliputi produk inovasi variasi part motor XYZ dan produk kursi kereta yang bekerjasama dengan DTECH-ENGINEERING, SMK, dan PT INKA.
XYZ Racing adalah brand racing motopart yang berfokus pada variasi sepeda motor kategori sport. Produk XYZ didesain secara langsung oleh mahasiswa AII, mulai dari tahapan riset, prototyping, produksi, sampai pemasaran. Masing-masing mahasiswa memiliki peran sesuai dengan passion dan posisi yang tersedia, mulai dari design engineer, CAM engineer, marketing, dan after sales.
Produk XYZ telah terjual lebih dari 1.000.000+ part dan telah menjadi top selling brand kategori racing motopart di Shopee. Beberapa produk unggulan dari XYZ racing yaitu cover engine, head billet, cover pump, dan lain sebagainya.
Train Seat Project
Bekerjasama dengan PT INKA, IMSC, dan DTECH-ENGINEERING, mahasiswa AII berperan dalam proses pembuatan desain dan produksi pesanan kursi kereta oleh PT INKA. Kursi kereta yang dibuat merupakan desain penyempurnaan dari kereta yang telah ada dan desain kursi baru untuk pengadaan angkatan kereta baru PT INKA.
Desain yang telah diproduksi meliputi 1400+ kursi executive dan 100+ kursi luxury revolving (pertama buatan Indonesia) untuk Project 612 KAI. Estimasi nilai total project Rp 20 Milyar. Kursi kereta yang diproduksi telah mendapat apresiasi langsung dari Presiden Joko Widodo atas usaha peningkatan kemandirian teknologi dalam negeri.